Cara Mengatasi Burung Kacer yang Tidak Mau Berkicau

Burung Kacer terkenal akan kicaunya yang bervariasi dan merdu, namun jika ia tidak mau berkicau, jelas kharismanya akan hilang.

Umunya hal itu terjadi karena Burung Kacer sedang stres, birahi, sakit, turun mental, takut dengan hewan lain, atau merasa ada gangguan lainnya dari luar.

Lantas bagaimana mengatasinya? Nah, ada beberapa terapinya.

Penulis akan menjelaskan semuanya agar Burung Kacer yang awalnya macet bunyi bisa kembali berkicau lagi.

Berikut cara mengatasi Burung Kacer yang tidak mau berkicau.

Baca juga:

1. Bawa ke Alam Bebas

Cara pertama, cobalah bawa Burung Kacer Anda beserta sangkarnya ke alam bebas seperti hutan kecil, sawah, atau taman.

Letakkan sangkar di dahan pohon yang rindang agar ia rileks dan terkena udara sejuk.

Hal ini membuatnya merasa nyaman. Lakukan secara rutin di pagi atau sore hari saat udara segar.

2. Terapi Air

Ajak Burung Kacer ke tempat yang terdapat sumber air mengalir seperti air sungai, pancuran air, atau air terjun.

Gemericik air dan hembusan angin akan membuat Burung Kacer merasa lebih tenang dan bisa memulihkan kondisinya yang sedang macet bunyi.

3. Dengarkan Suara Alam

Letakkan Burung Kacer di tempat yang tenang seperti kebun belakang rumah atau kamar yang memiliki ventilasi serta sirkulasi udara cukup.

Putar rekaman suara alam seperti air mengalir, rintik hujan, gelombang air laut, dan sebagainya.

Cara ini juga ampuh menenangkan Burung Kacer yang stress dan macet bunyi.

4. Berikan Pasangan

sebagaimana hewan lainnya, Burung Kacer memiliki sifat alami untuk memiliki teman atau pasangan.

Berikan untulan atau pasangan Burung Kacer dan masukkan ke dalam sangkarnya.

Namun jangan lupa untuk tetap mengawasi agar mereka tidak bertarung.

Jika terlihat tanda keduanya akan berkelahi, pindahkan untulan ke sangkar lain namun letakkan sangkar dalam posisi yang berdekatan.

Sobat Wikicau juga bisa memasukkan jenis Burung lain untuk memancing mental Burung Kacer yang tidak mau berkicau agar lebih fighter.

5. Berikan Obat

Jika Burung Kacer tidak mau bunyi karena sakit atau ada gangguan tenggorokan yang ditandai dengan tubuhnya tampak malas atau lemas serta nafsu makannya berkurang, berikan ia obat yang tepat atau bawa ke dokter hewan.

Kerodong sangkarnya tiap malam hari agar ia bisa mengembalikan energi dan beristirahat.

6. Terapi Pagi Hari

Setiap pagi setelah subuh atau selambatnya jam 5 pagi, embunkan Burung Kacer di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung selama 15 sd 30 menit.

Selanjutnya mandikan pada jam 7 pagi dengan air langsung (tidak disemprot) untuk melatih mentalnya.

Setelah selesai mandi dan bulunya mengering, jemur selama 1 jam.

Jangan jemur di atas jam 8 pagi atau ketika cuaca panas.

Rutinitas ini akan membuat Burung Kacer lebih segar dan lebih bersemangat untuk berkicau kembali.

7. Pendekatan

Burung Kacer tidak mau bunyi bisa saja karena merasa stres kurang diperhatikan oleh majikan, sebab itu lakukan pendekatan agar ia lebih jinak, berikan makan langsung dengan tangan, sering ajak ngobrol, sering diajak bepergian, dan jangan lupa mandikan langsung.

Agar ia merasa dekat dengan Sobat Wikicau dan berkurang stresnya.

8. Berikan Kenyamanan

Berikan Burung Kacer segala sesuatu yang menyenangkan dan membuatnya nyaman, diantaranya sangkar yang luas dan bersih, makanan yang ia suka, serta vitamin agar tubuhnya sehat dan mau berkicau kembali.

9. Pemasteran

Jika Burung Kacer sudah mulai mau berkicau kembali, beri semangat dan perkuat mentalnya.

Caranya buat ia mendengar suara Burung Kacer lain dari rekaman suara atau dari jauh.

Dengan demikian ia akan mulai semangat dan tentunya mau berkicau kembali.

Lakukan semua cara dengan sabar dan pastikan Anda mengetahui sebabnya.

Dengan penanganan yang tepat, Burung Kacer akan merasa nyaman dan mau berkicau kembali.