Download Suara Burung Mantenan untuk Masteran dan Pikat

Halo Sobat Wikicau. Kali ini saya akan membagikan file suara Burung Mantenan.

Burung ini biasanya memang sering dijadikan masteran untuk burung lainnya daripada dipelihara untuk lomba atau klangenan.

Di Indonesia sendiri ada cukup banyak jenis Burung Mantenan.

Diantaranya yaitu Mantenan Hutan, Mantenan Kecil, Mantenan Gunung, Mantenan Dagu Kelabu, Mantenan Tulin, dan lain-lain.

Penasaran ‘kan bagaimana suara burung ini?

Langsung saja dengarkan dibawah, atau kalau perlu download agar bisa didengarkan kapan saja dan dimana saja.

Baca juga:

Download Suara Burung Mantenan

Download suara Burung Mantenan untuk masteran

Download suara Burung Mantenan untuk pikat

Download suara Burung Mantenan gacor

Makanan Terbaik untuk Burung Mantenan

Download Suara Burung Mantenan by Wikicau.com 2

Burung Mantenan perlu di rawat dengan baik agar bisa menjadi gacor dan mau buka paruh.

Selain itu Sobat Wikicau juga perlu memberikannya makanan-makanan terbaik.

Dengan begitu kebutuhan gizinya tercukupi.

Berikut ini adalah beberapa jenis makanan yang bisa anda berikan pada Burung Mantenan:

1. Buah-buahan Segar

Makanan utama Burung Mantenan di alam liar adalah buah-buahan segar.

Karenanya anda wajib memberikan buah saat memelihara burung ini dirumah.

Buah-buahan mengandung semua nutrisi yang dibutuhkan burung untuk terus tumbuh dan sehat.

Ada baiknya buah yang anda berikan diganti setiap hari dengan yang masih segar.

Jangan biarkan buah berada di dalam sangkar lebih dari satu hari.

Karena jika sudah lebih dari satu hari buah sudah tidak segar dan berpotensi busuk.

Jika dimakan oleh burung akan membuat pencernaannya tidak lancar dan bisa berujung Burung Mantenan jadi sakit.

2. Kroto

Kroto bisa dikatakan merupakan makanan tambahan (EF) untuk segala macam jenis burung.

Karena hampir tidak ada burung kicau yang tidak menyukai telur semut ini.

Anda juga wajib memberikan kroto secara rutin pada Burung Mantenan.

Minimal 1 minggu sekali.

Bahkan kalau bisa 2 minggu sekali agar kebutuhan gizi burung anda terpenuhi.

Untuk porsi pemberiannya sendiri anda bisa berikan paling banyak 1 sendok teh dalam sekali pemberian.

3. Ulat Hongkong

Selain kroto, anda bisa memberikan ulat hongkong sebagai EF selingan untuk Burung Mantenan.

Ulat hongkong bagus untuk menjaga stamina burung agar tetap prima.

Harganya juga murah, dapat dibeli mulai dari 2 ribuan.

Saran Wikicau kalau beli ulat hongkong tidak usah stok terlalu banyak.

Karena jika sudah berhari-hari nanti sebagian ulat akan mati.

Jadi beli secukupnya saja.

4. Vitamin Burung

Yang satu ini memang tidak wajib, namun sangat kami anjurkan.

Terutama jika Sobat Wikicau hanya memberikan makanan yang monoton, misalnya buah yang itu-itu saja pada Burung Mantenan.

Jika diberikan satu jenis pakan, tentu kebutuhan gizinya tidak terpenuhi.

Karenanya anda bisa menggantinya dengan memberikannya vitamin burung.

Kini sudah bisa didapatkan dengan mudah di toko-toko hewan peliharaan.

Saran kami belilah yang cair agar mudah dalam pemberiannya, yaitu cukup campurkan dengan air minum si burung.