Panduan Lengkap Cara Merawat Burung Sirtu

Burung Sirtu merupakan burung kicau yang biasa hidup di dalam hutan, jika kamu mendatangi hutan pasti sadar atau tidak sadar kamu pernah menemui burung ini.

Bagi yang belum mengenal jenis burung ini, masih banyak yang mengira bahwa ukuran tubuh burung Sirtu memiliki ukuran tubuh yang besar.

Namun nyatanya burung ini memiliki ukuran tubuh yang kecil, rata-rata ukuran trubuh burung Sirtu adalah sekitar 10 cm.

Di beberapa daerah biasanya burung ini mendapat julukan dan nama yang berbeda, seperti burung Cipow, Citu ataupun burung Diku.

Burung ini hidup dengan berkelompok, bioasanya burung Sirtu akan bertengger pada sebuah batang potoh bersama dengan kelompoknya.

Burung dengan nama latin Aegithina tiphia ini memiliki habitat asli di hutan tropis, dan persebarannya di Indonesia yaitu di Sumatera, Kalimantan, Jawa dan juga beberapa negara di Asia Tenggara.

Harga burung Sirtu yang cukup terjangkau menjadikannya banyak diminati untuk dipelihara, dan dijadikan burung peliharaan dirumah.

Warna burung Sirtu didominasi oleh warna hijau dan juga warna kuning cerah serta terdapat warna orange ditubuhnya.

Selain harganya yang terjangkau, cara merawat burung Sirtu juga termasuk mudah.

Untuk itu burung ini memiliki banyak penggemar.

Bagi Sobat Wikicau yang belum mengetahui cara merawat burung Sirtu, pada artikel kali ini saya akan membagikan beberapa cara yang tepat untuk merawat burung Sirtu agar cepat Gacor.

Baca juga:

Cara Merawat Burung Sirtu

Cara Merawat Burung Sirtu by Wikicau.com 2

Untuk mendapatkan burung Sirtu dengan kualitas yang baik, beberapa hal wajib kamu ketahui dan terapkan dalam perawatan harian bagi burung Sirtu.

Perawatan ini tergolong mudah dan kamu tidak sampai harus mengeluarkan kocek yang akan mengurah kantong.

Beberapa perawatan yang bisa kamu lakukan antara lain adalah:

1. Menyediakan Kandang

Kandang menjadi salah satu kebutuhan yang penting bagi burung peliharaan, pastikan kamu memberikan kandang yang layak dan tidak terlalu kecil untuk burung Sirtu.

Jangan lupa untuk menyediakan tempat makan, minum dan juga tenggeran untuk membuat burung tidak mudah bosan dan tetap aktif.

Bersihkan kandang setiap hari setelah memandikan burung Sirtu, buang kotoran burung Sirtu yang menempel di kandang hingga benar-benar bersih dan terhindar dari penyakit yang disebabkan oleh bakteri.

2. Mandikan Burung

Memandikan burung Sirtu bisa kamu lakukan pada pagi dan juga sore hari, Sobat Wikicau bisa memandikan burung dengan cara menyemprotkan air atau dengan memandikannya secara langsung.

Setelah burung selesai dimandikan, jangan lupa untuk menjemur burung kurang lebih selama 1 sampai dengan 2 jam.

Pastikan tubuh burung Sirtu kamu benar-benar kering, memandikan burung dilakukan agar burung tetap sehat dan bugar tentunya menghindari berbagai penyakit yang bisa saja menyerang.

3. Berikan Pakan Berkualitas

Salah satu faktor utama yang bisa membuat burung Sirtu sobat wikicau gacor adalah dengan memberikan pakan yang berkualitas baik.

Pakan dengan kualitas baik, akan membuat burung tetap sehat dan aktif. Selain itu pemberian pakan juga tidak boleh sembarangan.

Memang umumnya burung Sirtu memakan biji-bijian, namun untuk menambah kandungan gizi yang baik kamu bisa, memberikan pakan yang kayaa dengan serat dan juga nutrisi.

Kamu bisa memberikan burung Sirtu dengan pakan berupa serangga kecil, jangkrik ataupun ulat Hongkong yang bisa kamu dapatkan dengan mudah.

4. Berikan Pakan Tambahan

Untuk menambah stamina dan membuat burung lebih cepat gacor, kamu bisa memberikan burung Sirtu pakan tambahan.

Pakan tambahan yang bisa kamu berikan yaitu berupa multivitamin tambahan, voer dan juga kroto. Dan biasakan untuk memberikan pakan tambahan sejak dini, agar burung Sirtu terbiasa dan mudah untuk diberikan pakan tambahan.

5. Pemasteran

Pemasteran merupakan cara inti untuk membuat berbagai jenis burung kicau termasuk burung Sirtu agar lebih cepat gacor.

Pemasteran bisa kamu lakukan pad beberapa waktu seperti pada saat burung Sirtu seang dijemur setelah mandi, atau pada saat malam hari ketika burung sedang beristirahat santai.

Pemasteran bisa kamu lakukan dengan cara mendengarkan kepada burung Sirtu kamu suara burung masteran secara langsung atau dengan rekaman MP3.

Pemeliharaan yang baik dan juga mepasteran yang rutin setiap hari nya akan membuat burung Sirtu kamu lebioh cepat gacor dan juga mudah beradaptasi dengan lingkungan terutama ketika kamu baru membelinya.

Demikian lah beberapa ulasan mengenai burung kicau Sirtu dan cara merawatnya agar cepat gacor. Semoga artikel ini bisa membatu sobat wikicau untuk melakukan perawatan sehari-hari pda burung Sirtu.